Mata kuliah ini membahas tentang kaidah-kaidah dalam agama dan manfaatnya dalam kehidupan bermasyarakat. berbangsa dan bernegara yang berazaskan Pancasila. Penerapan ajaran-ajaran agama dalam profesi keperawatan terutama dalam hubungannya dengan etika beragama serta menerapkannya dalam tugas sebagai perawat dikembangkan dalam pembelajaran mata kuliah ini. Kegiatan belajar ceramah, diskusi, dan penugasan dapat dipilih sebagai metode pembelajaran.


Mata kuliah ini menguraikan tentang konsep filsafat Pancasila, konsep identitas nasional, konsep negara dan konstitusi, konsep demokrasi Indonesia, konsep HAM dan Rule of Law. Kegiatan belajar interaktif dapat dikembangkan untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa menyelesaikan capaian pembelajarannya.


Mata kuliah ini menguraikan tentang tata bahasa, susunan kalimat dalam karangan ilmiah, juga dipelajari tentang komunikasi dan menulis laporan karya tulis ilmiah dengan menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar. Kegiatan pembelajaran dapat dirancang melalui kegiatan ceramah, diskusi, dan praktika, sehingga dapat memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk menyelesaikan capaian pembelajaran


Mata kuliah ini menguraikan tentang tata bahasa (grammar), susunan kalimat (simple sentences) dan perbendaharaan kata (specific vocabulary) yang memungkinkan mahasiswa berkomunikasi (speaking) secara santun dengan orang lain (pasien) dalam konteks lingkungan kerja perawat sehari-hari di rumah sakit, membaca (Reading), menulis (Writing) dan memahami bahan-bahan referensi bahasa Inggris sederhana yang berhubungan dengan tema (Daily healthcare activities). Pengalaman belajar meliputi dialog sederhana, dan diskusi kelompok, penggunaan laboratorium bahasa serta penugasan perorangan.


Mata Kuliah ini menguraikan konsep nilai, norma dan etik, peraturan, kebijakan perundang-undangan yang berkaitan dalam praktik keperawatan, hak dan kewajiban pasien.


Mata Kuliah ini menguraikan konsep nilai, norma dan etik, peraturan, kebijakan perundang-undangan yang berkaitan dalam praktik keperawatan, hak dan kewajiban pasien.


Mata kuliah ini menguraikan tentang sejarah, falsafah dan paradigm keperawatan, keperawatan sebagai profesi, teori keperawatan, model dan bentuk praktek keperawatan, trend keperawatan dimasa datang serta sistem pelayanan kesehatan. Pembelajaran dirancang melalui ceramah, diskusi, dan seminar sehingga mahasiswa dapat menyelesaikan capaian pembelajarannya.



Mata kuliah ini memberikan pengalaman belajar mahasiswa didalam penguasaan konsep, prinsip, dan teknik komunikasi terapeutik. Pembelajaran dirancang sehingga memungkinkan mahasiswa mampu mensimulasikan komunikasi terapeutik dengan klien.